Kamis, 17 November 2011

Hotel Berhantu di Dunia

Hotel dapat jadi pilihan menarik. Salah satunya, menginap di hotel berhantu. Bagaimana hotel tersebut memberikan  kenyamanan, keunikan, dan keseramannya dalam hotel, bisa menimbulkan pengalaman sendiri bagi penghuninya.

Berikut ini beberapa deretan hotel berhantu di dunia :

Hotel Langham di London
Terletak di distrik barat London yang berkelas, hotel bintang lima ini telah menjadi rumah bagi beberapa tamu terkenal seperti George Orwell, Mark Twain dan Charles de Gaulle.
Tapi, satu hal yang menjadi perhatian dari hotel ini adalah, munculnya sosok hantu Kaisar Napoleon III dan seorang pangeran Jerman yang mati melompat dari lantai empat yang dilihat oleh wartawan BBC setelah Perang Dunia II.
Kabarnya, kamar 333 menjadi ruangan para hantu berkumpul.
Hotel Russell di Sydney, Australia.
Berada di The Rocks dekat dengan Circular Quay di Sydney, hotel bersejarah ini katanya menjadi tempat tinggal hantu seorang pelaut kuno dari era kolonial.
Seorang tamu yang menginap di kamar nomor delapan melaporkan, penampakan pelaut yang berkeliaran di koridor sebelum menghilang.
Hotel del Coronado di San Diego, AS.
Di atas tanah seluas 28 hektar dari garis pantai Pasifik di San Diego, California, resor mewah ini juga menjadi subyek dari misteri pembunuhan Kate Morgan yang ditemukan meninggal di tangga hotel pada tahun 1892.
Setelah itu, beberapa tamu mengeluhkan suara-suara aneh dan penampakan berasap. Kamar bekas Kate pun umumnya dihindari.

Fairmontt Banff Springs di Banff Springs, Alberta Kanada.

Hotel indah yang terletak di pegunungan Rocky ini, dilaporkan menjadi tempat munculnya hantu pegawai hotel, yakni, seorang ‘bellboy’ yang meninggal setelah mengumumkan pensiun pada 1967.
Beberapa tamu dan anggota staf mengklaim melihat visi manusia dalam seragam lengkap, membantu para tamu seolah dia tidak pernah meninggalkan.
Dan seorang pengantin muda yang meninggal di hotel pada hari pernikahannya, juga telah terlihat dalam area hotel.
Hotel Ballygally Castle di Larne, Irlandia Utara.
Dibangun pada tahun 1625, Ballygally Castle kemudian diubah menjadi hotel, dan mantan Lady di istana, Isobel Shaw terus menakut-nakuti pengunjung dengan mengetok-ngetok kamar yang berbeda, sebelum menghilang. Isobel meninggal karena melompat dari jendela kamarnya akibat suaminya mengucinya hingga kelaparan.
Hotel Hollywood Roosevelt di Hollywood, Amerika Serikat.
Menjadi tempat penyelenggaraan pertama Academy Awards pada 1929 dan menjadi tempat cetakan tangan bintang-bintang Hollywood, ternyata hubungannya dengan para selebriti tidak berakhir di sana.
Hantu bintang pop Marilyn Monroe dan aktor Montgomery Clift, menjadi isu penampakan di hotel tersebut.
Hotel El Convento di San Juan, Puerto Rico.
Awalnya rumah seorang janda perang, Dona Ana yang juga seorang bangsawan, sebelum menjadi biara bagi rumah para biarawati setempat. Properti ini kemudian berubah fungsi menjadi hotel pada tahun 1960-an dan secara permanen dibuka sebagai hotel pada 1995.
Suara desahan seram, dan jubah biarawati sering terdengar dan tampak oleh para pengujung. Bahkan, beberapa tamu mengaku dibangunkan oleh hantu Dona Ana jika mereka tidur terlambat.
Hotel Burchianti di Florence, Italia.
Tempat yang populer bagi artis, musisi dan politisi di tengah abad 20. Hotel Burchianti telah menjadi rumor bagi cerita hantu, meskipun ceritanya tidak begitu menyeramkan.
Beberapa tamu menyatakan melihat penampakan dua anak kecil melompat-lompat menyusuri lorong dan melihat hantu wanita merajut di kursi. Ruang Fresco di hotel membuat sebagian tamu merasakan sensasi dingin.

Hotel Stanley di Colorado, Amerika Serikat.

Dibuka pada 1909 yang menawarkan panorama spektakuler pegunungan Rocky, hotel Stanley terkenal sebagai tempat pembuatan film horor klasik, “The Shining” yang menampilkan Jack Nicholson.
Sebuah film yang termotivasi dari kisah Stephen King. Saat King menginap di bangunan ini, secara misterius kopernya terbuka sendiri padahal ia hanya sebentar meninggalkan kamar.
Hotel Stanley juga menjadi tempat bagi berbagai hantu, termasuk pemilik hotel ini, F.O. Stanley. Pengunjung lain melaporkan mendengar suara anak-anak bermain di malam hari, dan seorang wanita yang mati kedinginan di basement dari ruang konser secara teratur muncul berkeliaran di hotel.
Hotel Grand Hyatt di Taipei, Taiwan.
Berlokasi di pusat bisnis, belanja dan hiburan di Taipei, Hotel mewah Grand Hyatt dikenal penduduk lokal sebagai hotel berhantu.
Dipercaya dibangun di atas tanah bekas penjara tahanan politik di masa perang di mana banyak orang yang dieksekusi. Sejak itu bangunan ini menjadi tempat bagi sejumlah hantu. Karenanya, sutra China menghiasi pintu masuk hotel, dan lobi ditata dengan gulungan suci.
sumber : hotel berhantu

Badak Jawa Sudah Punah di Vietnam

Badak jawa yang ada di Vietnam sudah musnah. Secara resmi tidak ada satu pun di Vietnam itulah pernyataan dari WWF Internasional .

Badak jawa di Vietnam terakhir dibunuh oleh pemburu pada April 2010. Saat itu, peneliti memperkirakan masih tersisa sekitar delapan ekor di Vietnam. Ternyata dugaan tersebut meleset. Berdasar analisis genetik dari 22 sampel feses yang dikumpulkan oleh tim survei WWF pada 2009 dan 2010, terungkap feses itu berasal dari satu badak saja, yaitu badak yang sama yang ditembak oleh pemburu.

Sesungguhnya, hewan langkah ini di Vietnam sempat dinyatakan punah sejak 50 tahun lalu. Namun di tahun 1988 terdapat bukti keberadaannya saat seorang pemburu berhasil membunuh seekor badak. Pemerhati lingkungan begitu gembira karena hewan langka ini ternyata masih ada.
Camera trap pun dipasang di beberapa titik hutan habitat hewan langkah tersebut, dan sempat mendapatkan beberapa gambar hewan langkah ini. Hingga akhirnya hilang sama sekali, ketika peneliti menemukan bukti badak terakhir telah dibunuh pemburu.
Semua spesies hewan langkah ini yang ada di dunia sangat terancam oleh perburuan liar. Pasaran harga cula yang tinggi, bisa mencapai US$ 30.000 per buah menjadi penyebab para pemburu terus membunuh tanpa perasaan. Cula hewan langkah ini dicari orang karena menjadi obat tradisional Asia yang mitosnya sangat manjur menyembuhkan beragam penyakit.
Foto ilustrasi fosil badak – sumber: forumbadak WWF
Keluarga badak jawa
Badak Jawa tidak hanya berada di Pulau Jawa saja, melainkan tersebar ke beberapa wilayah di Asia. Tercatat, penyebarannya hingga seluruh Nusantara, sepanjang Asia Tenggara, India dan dataran Tiongkok.
Badak jawa disebut juga badak bercula-satu kecil (Rhinoceros sondaicus annamiticus), masuk ke genus yang sama dengan badak india dan memiliki kulit bermosaik yang menyerupai baju baja.
Ukuran tubuhnya lebih kecil dibanding badak india dan Afrika. Panjang sekitar 3,1–3,2 m dan tinggi 1,4–1,7 m. Ukuran culanya biasanya lebih sedikit daripada 20 cm, lebih kecil daripada cula spesies badak lainnya.
Menurut Eric Dinerstein dalam bukunya The Return of the Unicorns; The Natural History and Conservation of the Greater One-Horned Rhinoceros (2003), badak jawa kemungkinan besar adalah mamalia terlangka di bumi.
Pendapat tersebut diperkuat oleh kenyataan yang ada. Badak jawa yang hidup di Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) tinggal tersisa sekitar 50 badak saja. Keberadaannya semakin rentan terhadap kepunahan karena berbagai penyebab yaitu:
1. Lokasi terlalu dekat Gunung Krakatau. Bila meletus, badak jawa di Ujung Kulon terancam musnah.
2. Bencana alam seperti gempa dan tsunami juga menjadi ancaman.
3. Ruang jelajah badak jawa di tempat ini terbatas karena harus berkompetisi dengan banteng.
WWF berupaya mencari ‘rumah kedua’ bagi badak jawa. Dari identifikasi terakhir, habitat yang cocok dan aman adalah Taman Nasional Halimun di Gunung Salak, Jawa Barat, yang dulu juga merupakan habitat badak Jawa. Tinggal menunggu penelitian lebih lanjut apakah mungkin badak jawa di TNUK dipindahkan ke Halimun untuk keberlangsungan populasi mereka.

Badak di dunia terancam oleh para pemburu liar karna harga cula badak bisa mencapai US$ 30.000 per buah . Cula badak dicari orang karena menjadi obat tradisional Asia yang mitosnya sangat manjur menyembuhkan beragam penyakit

Ayo selamatkan badak jawa!
sumber : Badak

Selasa, 15 November 2011

Ayu Ting Ting Dalam Kisah Perjalanan Kariernya

Ayu Ting Ting makin meroket seiring makin populernya lagu ‘Alamat Palsu’ yang dinyanyikan artis kelahiran 20 Juni 1992 ini.

Penyanyi lagu dangdut berjudul Alamat Palsu kini tengah menjadi buah bibir ditengah masyarakat. Lagu bercengkok dangdut yang dibawakan oleh Ayu Ting Ting disebut-sebut saat ini sedang merajai tangga lagu ring back tone di Indonesia.
Bahkan di jagad maya, banyak sekali yang mencari informasi tentangnya, mulai dari masa kecil Ayu Ting Ting, perjalanan karier Ayu, foto-foto Ayu Ting Ting sebelum dan sesudah terkenal, bahkan video hingga foto-foto hot dan seksi Ayu Ting Ting pun banyak yang mencarinya.

Ayu Ting Ting dalam perjalanan kariernya yang tak selalu manis. Walau terbilang masih terhitung baru di blantika industri musik dangdut, tapi Ayu Ting Ting sudah memiliki jam terbang yang tinggi di atas panggung. Sebelum namanya sepopuler saat ini, Ayu kerap mendapat undangan manggung di luar kota. Penyanyi yang juga seorang presenter ini mengaku sempat mendapatkan pengalaman yang tidak menyenangkan dari penonton.

“Saat itu aku sedang manggung di luar kota, tapi aku nggak mau sebut kota mana. Awalnya, aku jalani manggung dengan nyaman, tapi tiba-tiba di tengah acara aku dilempar dengan segumpal tanah, dan mengenai baju sisi kiri,” kata Ayu Ting Ting saat ditemui di Kawasan Jatiwaringin, Jakarta Timur.
Ayu Ting Ting yang mendapat perlakuan seperti itu merasa terkejut dan marah. Namun, saat di atas panggung pelantun lagu hits ‘Alamat Palsu’ ini mencoba menahan rasa marahnya. “Jujur baju aku kotor sekali, awalnya aku marah. Tapi aku anggap mungkin mereka jahil. Buat aku, kalau dalam dunia hiburan ada yang suka dan tidak suka itu wajar,” paparnya sabar.
Menjadi artis terkenal adalah impian artis berusia 19 tahun ini. Ia pun siap dengan adanya pro dan kontra atas kehadiran dirinya. Ayu Ting Ting telah mempersiapkan mental menghadapi berbagai gosip apapun yang akan mengiringi langkahnya.
“Kemarin ada yang bilang aku dapatkan ketenaran dengan instan. Astaghfirullah aku elus dada dengar omongan itu. Tapi aku sadar harus dibiasakan, kalau ada yang nggak suka aku,” jelasnya sambil tersenyum kecil.
Lalu bagaimana dengan tarif manggung Ayu? Pastinya berbeda antara yang dulu dengan sekarang. Jika dulu ia hanya menerima Rp 250 ribu untuk sekali manggung, kini untuk tampil setengah jam saja Ayu Ting Ting minta dibayar Rp 30 juta.
Ayu Ting Ting kini memang memasang tarif yang terbilang mahal untuk setiap penampilannya. Meski begitu, pemilik nama asli Ayu Rosmalina itu pernah mendapat bayaran yang jauh di atas normal.
“Dari Rp 250 ribu itu memang udah bayarannya segitu, itu dari jam 7 sampai 10. Itu dari hajatan ke hajatan,” ungkapnya saat ditemui usai syuting sitkom ‘Santri Jojo’ di Jatiwaringin, Bekasi.
Setelah namanya tenar, banyak dikenal dimana-mana, Ayu Ting Ting mengaku kehidupan ekonominya semakin membaik. Bahkan, kini dengan hanya membawakan 6 lagu saja ia bisa menerima Rp 30 juta. “Tigapuluhanlah, itu 6 lagu, setengah jam segitu. Nggak lebih nggak kurang. Itu sekali manggung, kalau acaranya besar kita patokin besar juga,” tuturnya.
Ayu Ting Ting kini dikenal sebagai pedangdut remaja yang sukses di tahun 2011. Namun sebenarnya tak pernah terbayang bagi Ayu untuk menjadi seorang biduan dangdut terkenal. Ayu yang mulai masuk dapur rekaman sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) itu justru bercita-cita menjadi seorang pramugari.
“Nggak ada kepikiran jadi penyanyi malah, kecilnya aku malah cita-cita jadi pramugari. Mungkin nggak kesampaian malah jadi penyanyi sekarang,” tutur Ayu Ting Ting yang mengidolakan sosok Dewi Persik ini.
Impian Ayu Ting Ting adalah suatu saat dapat berkeliling dunia. Meski kini impiannya itu tak tercapai, Ayu mengaku masih ingin mengabulkan keinginannya itu saat ini.
“Pramugari itu kan bisa keliling dunia, bisa kemana-mana, terbang kemana-mana jadi ya seneng aja. Jadi aku tetep pengin keliling dunia juga nantinya,” ucap polos Ayu Ting Ting yang masih berstatus sebagai mahasiswi Universitas Gunadarma itu.
Selain itu, Ayu juga berkeinginan untuk membelikan rumah dan memberangkatkan kedua orangtuanya untuk menunaikan ibadah haji. Dalam urusan musik, Ayu juga berharap dapat mengangkat derajat musik dangdut lebih tinggi.
Sumber : Perjalanan Karier Ayu Ting Ting